Cara Mengatasi Tidak Bisa Repost Story Instagram

Kenapa tidak bisa repost story Instagram padahal sudah benar tata caranya? Itu dapat disebabkan oleh beberapa hal seperti dibatasi atau memang owner postingan tidak mengijinkan orang lain dapat repost foto/video miliknya. Selain hal tersebut ada hal lainnya seperti akun di private, namun jika akun di private tetapi pemilik postingan mengizinkan orang lain boleh repost maka kamu juga bisa repost.

Permasalah ini akan kita bahas sedetail mungkin bahkan jika tidak bisa repost story padahal di tag. Nah, masalah Instagram yang terbaru banyak bug, bisa jadi pemicu yang membuat kenapa kita tidak bisa melakukan repost story milik orang lain di Instagram.

Kenapa tidak bisa repost story IG?

Sebelumnya Instagram melakukan update terbaru pada aplikasinya. Beberapa penyebab tidak bisa repost story IG di bawah ini bisa kalian simak.

Cara Mengatasi Tidak Bisa Repost Story Instagram

1. Aplikasi Instagram Tidak Terupdate

Untuk dapat mengikuti perubahan yang terjadi di aplikasi Instagram. Pastikan selalu update aplikasi supaya dapat terkoneksi dengan pengguna IG yang lain. Biasanya memang ketika aplikasi tidak terupdate ada fitur yang tidak tersedia.

Maka dari itu pastikan untuk selalu update aplikasi Instagram supaya dapat repost story IG. Kasus yang lainnya yang biasa terjadi karena aplikasi IG memiliki bug sehingga pengguna tidak dapat repost story IG.

2. Akun Instagram Private

Sebenarnya akun IG yang diprivate masih bisa melakukan repost story Instagram milik orang lain ke story kita jika hanya kita sudah ditag/mention.

Update terbaru dari IG jika kamu tidak mendapatkan mention dari pembuat story maka kamu tidak dapat repost story.

3. Akun Terkena Pembatasan

Nah, jika sudah ditag/mention tetapi kamu masih tidak bisa repost story itu berarti akun kamu terkena masalah, misalnya pembatasan. Pembatasan ini bersifat jangka pendek hingga panjang. Kamu bisa cek di kesehatan akun supaya tahu akun kamu terkena pembatasan atau tidak.

4. Pemilik Story Tidak Mengizinkan Resharing

Fitur ini harus diaktifkan supaya orang yang ditag dapat repost story. Jika fitur ini mati meskipun ditag/mention tidak akan ada orang lain yang bisa repost story tersebut.

Inilah alasan yang mungkin terjadi ketika kalian tidak dapat repost story IG orang lain meski sudah ditag.

5. Tidak di Mention/Tag dalam Story

Ini hukumnya wajib ketika ingin repost story IG orang lain kamu wajib ditag terlebih dahulu. Jika kamu tidak ditag meskipun sudah mengaktifkan resharing tetap saja tidak akan bisa melakukan repost. Ini kebijakan baru dari Instagram itu sendiri.

Tetapi untuk postingan apapun itu kamu tetap bisa repost ke story IG kamu meskipun tidak mendapatkan tag/mention dari orang lain.

Cara Mengatasi Tidak Bisa Repost Story IG

Kebijakan terbaru dari IG yang perlu kalian ketahui bahwa untuk dapat repost story IG orang lain harus ditag terlebih dahulu supaya dapat repost. Tapi kalau kamu sudah ditag namun tetap tidak dapat repost. Berikut ini ada beberapa cara mengatasi tidak bisa repost story IG ke akun kita.

1. Reset Resharing Toggle di Privasi

Allow Sharing to Story

Menyetel ulang tombol berbagi ulang di pengaturan dapat mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

1. Buka aplikasi Instagram lalu ketuk ikon Profile.

2. Ketuk ikon garis tiga yang ada di pojok kanan atas.

3. Buka Pengaturan > Privasi.

4. Navigasi ke Story, lalu nonaktifkan toggle di Allow Sharing to Story.

5. Tutup kembali aplikasi Instagram, lakukan restart ponsel.

6. Buka kembali Instagram dan aktifkan toggle Allow Sharing to Story sehingga berwarna biru.

7. Silahkan coba repost story orang lain.

8. Selesai.

Jika cara diatas tidak mendapatkan penyelesaian kamu bisa mencoba cara dibawah ini.

2. Kembalikan ke mode akun Publik

Akun IG Private

Jika akun Instagram kamu masih di mode private maka coba kembalikan ke mode publik untuk bisa repost story ig orang lain. Kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini untuk merubah akun ke mode publik.

1. Buka aplikasi Instagram.

2. Ketuk menu profil di pojok kanan bawah.

3. Ketuk menu garis tiga di pojok kanan atas.

4. Ketuk Privacy.

5. Matikan toggle Private account sehingga bergeser ke arah kiri.

6. Konfirmasi untuk perubahan dari akun private ke publik.

7. Akun kamu sekarang sudah memiliki tombol menambahkan post ke story untuk memposting ulang konten ke stories kamu.

8. Selesai.

Dengan cara tersebut kamu bisa repost story IG orang lain. Jika kamu tetap tidak dapat melakukan repost story IG coba hapus dan instal ulang aplikasi Instagram. Alasan kenapa story ig tidak bisa di repost mungkin tidak hanya apa yang ada di atas. Bisa juga terjadi bug di aplikasi Instagram sehingga pengguna tidak bisa repost story IG padahal sudah di mention.

Update

Perlu kamu ketahui bahwa untuk dapat melakukan repost story IG dari teman. Kamu harus sudah ditag/mention hingga nanti kamu dapat repost story IG secara langsung. Jika tidak di tag dalam story maka pengguna lain tidak akan dapat repost story IG.

Leave a Comment